Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menyatakan pihaknya dan pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong sudah bersepakat tetap bersama. Tentunya kabar itu menenangkan publik sepakbola tanah air terkait masa depan sang juru taktik. Erick mengunggah foto di Instagram pribadinnya @erickthohir bersama dengan Shin. Foto yang ditampilkan adalah saat berjabat tangan dengan pria asal Korea Selatan tersebut.

Agenda Besar Shin Tae-yong Bersama Timnas Indonesia

Ada enam agenda besar Shin Tae-yong bersama Timnas Indonesia setelah resmi perpanjang kontrak hingga 2027. Beberapa ajang sudah menanti sang pelatih.

6. Kualifikasi Piala Dunia 2026

Agenda terdekat jelas Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Shin harus mempersiapkan Timnas Indonesia untuk melakoni 10 laga di putaran ketiga.

Apalagi, Skuad Garuda masuk ke Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 yang terhitung neraka. Sebab, di sana bercokol tim-tim papan atas seperti Timnas Jepang, Timnas Arab Saudi, Timnas Bahrain, dan Timnas China!

5. Piala AFF 2024 dan 2026

Jangan lupa, Piala AFF tetap menjadi salah satu prioritas. Indonesia masih penasaran untuk merajai kompetisi bergengsi di Asia Tenggara tersebut.

Piala AFF terdekat akan berlangsung pada November-Desember 2024. Ini menjadi momentum pas bagi Indonesia untuk juara, atau paling tidak pada kesempatan berikutnya yakni 2026.

4. Piala Asia U-23 2026

Shin Tae-yong akan tetap menangani Timnas Indonesia U-23. Oleh karena itu, ia akan memimpin Garuda Muda dalam Kualifikasi Piala Asia U-23 2026 yang berlangsung tahun depan.

Tugas berat ada di pundaknya untuk mengulangi kesuksesan di Piala Asia U-23 2024. Apalagi, ini menjadi kesempatan emas untuk menebus kesedihan karena gagal lolos ke Olimpiade.

3. SEA Games 2025 dan 2027

Tak hanya Piala Asia U-23, Shin juga akan bertugas di SEA Games 2025 dan 2027. Mempertahankan medali emas pada ajang tahun depan jadi pekerjaan rumah buatnya.

Sebab, Shin sebelumnya hanya mampu menyumbang medali perunggu pada 2021. Patut dinanti seberapa mujarab polesan tangan pria asal Korea Selatan itu.

2. Piala Dunia 2026 (jika Lolos)

Piala Dunia 2026 menjadi target Timnas Indonesia bersama Shin. Dengan pemekaran jumlah peserta hingga 48 tim, Benua Asia (AFC) mendapat tambahan slot menjadi 8,5.

Jumlah tersebut cukup realistis untuk dikejar Timnas Indonesia. Jika lolos, maka Shin mendapat tugas berat di Amerika Serikat, Meksiko, dan Kanada.

1. Piala Asia 2027

Ajang ini bisa menjadi kiprah terakhir Shin Tae-yong di Timnas Indonesia. Piala Asia 2027 rencananya akan digelar di Arab Saudi.

Tim Merah Putih sudah pasti berlaga di ajang itu setelah menjadi bagian dari 18 tim di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Shin harus menyiapkan tim dengan sebaik-baiknya untuk tiga tahun ke depan.

Sebab, Indonesia sudah mencatat sejarah dengan lolos dari fase grup untuk pertama kali di Piala Asia. Tentu, catatan itu ingin diulangi bahkan jika bisa dilampaui pada 2027.

Tugas Berat Shin

Dengan visi jangka panjang, strategi modern, dan dukungan penuh dari PSSI serta penggemar, Shin Tae-yong diharapkan dapat membawa Timnas Indonesia meraih prestasi gemilang di kancah internasional. Mari kita dukung dan berharap yang terbaik untuk masa depan sepak bola Indonesia di bawah kepemimpinan Shin Tae-yong.

By admin

Para pecinta sepak bola bisa memanfaatkan platform yang kami sediakan untuk mencari informasi seputar sepak bola dunia yang terupdate dan terlengkap di Indonesia.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *